Monday, May 16, 2016

tvN’s drama: Signal

Satu kata buat drama korea ini: KEREN!
Drama ini tayang menggantikan drama Reply 1988. Jujur ketika pertama kali saya nonton Signal, saya benar-benar tidak tahu sama sekali drama ini tentang apa dan siapa saja pemainnya. Saya tidak sempat membaca sinopsisnya kala itu. Hehehe.
Dan yang jadi kesalahan saya adalah saya menonton episode awal drama ini pas malam banget. Sangat tidak disarankanlah. Jangan diikuti pokoknya buat orang-orang yang kagetan. Hahaha. Soalnya scene nya di tempat gelap dan ngagetin gitu. Hahaha.
Drama Signal ini merupakan drama remake dari film karya Bong Joon Ho yaitu “The Memories of Murder” yang tayang pada tahun 2003. Kasus yang diangkat pun terinspirasi dari kasus yang nyata yaitu “Pembunuhan berantai Hwaseong” yang terjadi pada tahun 1980-an (1986-1991) yang merenggut nyawa sebanyak 10 orang perempuan. Kasus tersebut menjadi kasus kejahatan yang paling populer dan masih belum terpecahkan sampai sekarang.
Berikut ini adalah poster tvN’s drama Signal. Awal-awal banyak yang bertanya “kok di salah satunya beda warna begitu ya?”. Well, alangkah baiknya simak juga sinopsis singkat tentang drama ini dulu ya… Nanti kalian akan mengerti mengapa posternya seperti itu.
tvN's drama Signal

Drama Signal bercerita tentang Letnan Park Hae Young, seorang  detektif (profiler) yang ada di jaman sekarang yang dapat berkomunikasi dengan Detektif Lee Jae Han yang ada di masa lalu melalui walkie-talkie. Keduanya saling berkomunikasi untuk memecahkan kasus. Menonton drama ini agak membingungkan memang, terutama masalah timeline mereka berkomunikasi. Dan sama seperti drama yang mengambil tema time travel seperti ini pesan moralnya biasanya adalah kalau kamu mengubah apa yang terjadi di masa lalu tentu saja akan ada yang berubah di masa depan. Begitulah yang juga terjadi di drama ini. 
Di drama Signal ini, Letnan Park Hae Young diperankan oleh Lee Je Hoon. Saya sempat melihat dia di film yang dia bermain bareng Suzy. Lee Je Hoon disini ngomongnya kayak menggebu-gebu gitu ya? Hehehe.. Kemudian, Detektif Lee Jae Han diperankan oleh Jo Jin Woong. Asli saya terpukau dengan aktingnya serta karakter detektif Lee Jae Han itu sendiri. Pantang menyerah di tengah-tengah kepolisian yang korup dan nggak benar, nggak ada yang bisa dipercaya. Tapi, dia tetap keukeuh berjuang mencari fakta sendirian bahkan sampai membahayakan nyawanya sendiri. Ada lagi karakter Ketua Tim Case Cold yaitu yang bernama Detektif Cha Soo Hyun yang diperankan oleh Kim Hye Soo. Cha Soo Hyun ini juniornya detektif Lee Jae Han dan dia suka sama sunbaenya itu. Hahaha. Adegan kocaknya itu pas di ambulance eh Cha Soo Hyun “nembak” alias menyatakan perasaannya ke detektif Lee Jae Han mana pakai nangis segala. Bikin ngakak malah. Detektif Lee Jae Han langsung bingung situasinya jadi seperti itu. Hahaha. Dan peran yang ngeselin di drama ini diperankan dengan apik oleh Junu Appa yaitu Jang Hyun Sung (keinget The Return of Superman.. hehehe). Jang Hyun Sung memerankan karakter Kim Boom Joo, atasannya detektif Lee Jae Han yang korup, nggak jujur, merekayasa kasus. 
Ending drama ini dibikin open ending. Semacam nanggung gantung gitulah. Minta dibikinkan Season 2 nya ini. Hahaha. Semoga kalau ada season 2 nya pemeran utamanya tetap. Hehehe. Drama ini disutradarai oleh Kim Won Suk, yang juga merupakan sutradara drama populer “Misaeng”. Pantas saja di episode awal nama pemain “Misaeng” dibawa-bawa (Siwan-Kang Sora-Byun Yo Han). Hahaha. Lucu sih. Untuk naskah ditulis oleh Kim Eun Hee, yang merupakan penulis drama 3 days. Drama Signal ini awalnya ditawarkan untuk tayang di S*S tapi ditolak kemudian ditayangkanlah di tvN. Dan drama ini sukses, bahkan saya pernah lihat di instagram ada polisi korea yang berfoto dengan pose iconic duet Cha Soo Hyun dan Lee Jae Han ketika di drama. Bepose di dekat mobil dengan pose menembak. Hahaha. 
Yang belum nonton Signal dan yang suka dengan genre detektif-detektif-an alias crime thriller gitu saya rekomendasikan untuk mencoba menonton drama ini.

No comments:

Post a Comment